NS Bluescope Lysaght Indonesia Luncurkan Program Khusus Bagi Pemilik Proyek Konstruksi
Mungkin sebagian dari kita belum mengenal siapa PT NS BlueScope Lysaght Indonesia (Lysaght). Namun, bisa dipastikan bahwa nama bangunan seperti ICE BSD, Terminal 3 (Ultimate) Bandara Soekarno-Hatta, atau Pondok Indah Mall sudah sangat terkenal. Bangunan-bangunan tersebut adalah salah tiga dari hasil karya Lysaght dalam menjalankan bisnis roofing dan walling solution. Dalam mengembangkan bisnisnya, Lysaght memiliki Key Customer Program langkah strategis bisnis mereka.
Key Customer Program adalah program pemberian layanan dan dukungan tambahan bagi pelanggan utama Lysaght. Tujuannya untuk memudahkan dan meningkatkan kualitas pelaksanaan proyek konstruksi mulai dari tahap desain hingga pasca konstruksi.
Hal ini dibangun untuk menjawab pengguna produk dan solusi dari Lysaght terbagi dari beberapa segmen. Setiap segmen serta sub-segmen ini memiliki kebutuhan yang berbeda satu dengan yang lain. Lysaght pun selalu percaya bahwa pelanggan adalah mitra sehingga semua kebutuhan para pelanggan sangat penting untuk dimengerti. Tujuannya adalah agar Lysaght dapat membantu pelanggan utamanya mendapatkan hasil yang optimal atas investasi pada proyek-proyek konstruksi mereka.
Upaya ini penting diperhatikan. Setiap proyek konstruksi berawal dari visi sang pelanggan. Kemudian diterjemahkan dalam bentuk bangunan melalui proses desain dan perencanaan, konstruksi hingga perawatan bangunan. Jika ketiga tahap ini berjalan dengan baik maka visi tersebut dapat terwujud dengan baik pula sesuai keinginan pelanggan.
Kien Tran, Presiden Direktur NS BlueScope Lysaght Indonesia menyampaikan bahwa mereka telah hadir di Indonesia hampir 50 tahun. Produk seperti Lysaght SMARTFRAME, Lysaght SMARTRUSS, Lysaght Roofing & Walling Solutions, Lysaght SMARTDEK, and RANBUILD, pun telah digunakan di banyak proyek industrial, sampai ke Iconic project seperti Indonesia PLTU Adipala, Cinema – Summarecon Mall Serpong, dan beberapa mall seperti Q Big, Pondok Indah, Living World, Perumahan Summarecon, BSD – HK Land dan Suteki.
DEMI KEDEKATAN DENGAN PELANGGAN
“Melalui Key Customer Program ini, kami berharap dapat membangun hubungan yang lebih dekat lagi dengan semua pelanggan sehingga dapat terus memberikansolusi yang tepat sesuai kebutuhan pelanggan,” lanjut Kien.
Key Customer Program merupakan wujud komitmen Lysaght untuk selalu memberikan kualitas terbaik dalam solusi bangunan. Salah satunya dari pemilihan bahan baku material yang berkualitas. Lysaght sendiri mengutakan penggunaan bahan baku premium seperti COLORBOND® steel, ZINCALUME® steel dan TRUECORE® steel. COLORBOND® memberikan beragam pilihan warna yang menarik sekaligus ketahanan terhadap korosi. COLORBOND® dengan teknologi pemantulan panas Thermatech® dapat mengurangi konsumsi energy untuk pendinginan ruang hingga 15% sekaligus memberikan ketahanan yang lebih tinggi karena mengurangi ‘heat stress’ pada keseluruhan sistem atap.
“Key Customer Program ini kian penting bagi pasar Lysaght jika melihat persaingan yang semakin ketat dan karakter konsumen yang ingin dilayani secara menyeluruh (one stop solution),” ujar Puspita Sari, Direktur Sales NS BlueScope Lysaght Indonesia.
Pelanggan Utama Lysaght akan mendapatkan keuntungan serta layanan tambahan dalam proses pembangunan proyek yang meliputi: Design Consultation & Engineering support pada fase Desain Free Mobile Manufacturing Service, Project Supervision, Project Report pada fase Konstruksi, Roof Check, Maintenance Training pada fase operasional bangunan, dan dukungan tambahan berupa Annual Gathering, Marketing Support, Joint Promotion yang memungkinkan terjadinya kemitraan yang berkelanjutan. Melalui program ini, kami berharap pemilik proyek dapat memanfaatkan pilihan solusi yang di tawarkan oleh Lysaght secara optimal, sehingga kemitraan yang dibangun akan lebih efektif.
Melalui program ini, Puspita berharap pemilik proyek dapat memanfaatkan pilihan solusi yang ditawarkan oleh Lysaght secara optimal, sehingga kemitraan yang dibangun akan lebih efektif. Tentu, upaya ini akan menjaga retensi dari pelanggan Lysaght yang notabene ketika mereka puas senantiasa akan memiliki loyalitas tinggi.